new year new baby
hola 2013!
sedikit merekap milestones 2012 silam. got married on may, resigned from my job on august, moved to corpus christi (and met my loved one again!) on september, and found out I was pregnant on november. alhamdulillah, God has been really good to us. 2013 will be surely more exciting! :)
kehamilan trimester pertama dilewatkan dengan penuh perjuangan. untuk bisa settle sebagai pendatang baru di kota kecil di selatan texas pun membutuhkan waktu lebih dari 3 bulan. asuransi kesehatan, bank account dan driving license/ID card adalah 3 hal penting yang harus segera diurus untuk bisa hidup dengan tenang disini (di luar kebutuhan sandang, pangan & papan ya). pernah suatu ketika saya mendadak sakit dan harus ke emergency room di rumah sakit lokal. tanpa kartu asuransi, saya harus mengeluarkan biaya hampir $1000! *bangkrut mendadak (terakhir masuk UGD di RS. Borromeus saat masih kuliah, saya hanya mengeluarkan nggak lebih dari Rp. 150.000. yaiyalah langsung shock, LOL.)
kebayang paniknya setelah mengetahui saya positif hamil via test pack. bukannya langsung mengabari suami, saya malah sibuk dengan kekhawatiran sendiri kalau datangnya si bayi ini terlalu cepat, di saat kondisi yg masih belum serba siap. akhirnya saya memberanikan diri untuk menunjukkan hasil di test pack, dan dia pun menyambut gembira sambil menenangkan istrinya yang kalut dan panik hehe. untuk memastikan kehamilan (masih belum percaya dengan hasil test pack haha) kami pun beranjak ke rumah sakit yang sama. ternyata oh ternyata, semua dokter obgyn tidak melayani walk in patient, alias pasien yang langsung datang dan minta diperiksa hari itu juga. daaan, dokter yang mau melayani walk in hanya ada di emergency room (lagi-lagi). berhubung udah nggak sabar ya, langsung kita menuju ER tanpa peduli biaya yang harus dibayar nantinya. dokter di ER akhirnya mengkonfirmasikan kehamilan setelah saya menjalani tes urine, dan merekomendasikan untuk segera membuat appointment dengan dokter obgyn. setelah ditest 2x, saya baru percaya saya hamil!
anxiety level mulai berkurang setelah saya bertemu dr. Pena, obgyn yang direkomendasikan kolega suami. awalnya saya merasa kurang nyaman karena dokternya laki-laki, tapi ternyata nggak masalah. beliau cukup sabar, ramah, berpengalaman dan informatif. tipikal bapak2 late 50 yang humoris juga, yang bisa menenangkan muka tegang saya tiap kontrol bulanan. ini calon ibu kok stresan amat, pikirnya kali ya, haha.
morning sickness dan ngidam? pastinya. steak, barbecue, hamburger, pizza, yang notabene semua makanan favorit suami dicoret dari daftar (bye-bye steakhouse, whataburger, TGI friday, domino's etc). ibu hamil yang satu ini cuma bisa menerima asupan makanan berbau asia. jadilah setiap minggu kita nongkrong di restoran thailand, vietnam atau chinese. masak pun seadanya, karena saya langsung ngos-ngosan dan mual kalo masak lebih dari 1/2 jam. saking prihatin ngeliat anak perempuan satu2nya hamil dan ngidam nun jauh di sana, mama mengirimkan paket yang isinya bumbu pecel, kerupuk2an, bawang goreng, dan bumbu dapur khas indonesia yang susah dicari disini. ngidam pecel pun terlampiaskan, tapi pempek, siomay, nasi padang dan ketoprak belum terpenuhi euy. :( (ngelunjak)
alhamdulillah, walaupun sempat khawatir sang janin nggak mendapatkan nutrisi yang cukup karena morning sickness yang heboh, berat badan naik 5 lbs (sekitar 2,3kg) dalam 3 bulan pertama dan terus naik sampai saat ini (18 weeks). ibu hamil makin enjoy dengan kehamilannya, makin seneng diajak jalan-jalan, makin getol diajak belanja baju hamil (eh), dan yang penting sudah punya kartu asuransi (yippieee!).
January 4, 2012. 17 weeks. |
6 comments
waaa udah isi ya ternyata...selamaaatt mudah-mudahan sehat terus ya bayi dan ibunya :D
ReplyDeleteAmiiiinnnn. Makasi ya lomie. :D
ReplyDeleteThaneeeeeee, apa kabar nun jauh di sana?
ReplyDeleteSeneng banget looh waktu liat di FB posting foto thane lg hamil, ternyata samaan kita lg isi...
semoga kita dan baby sehat selalu lancar hingga melahirkan yaah Aamiin YRA :)
Desiiiiii, alhamdulillah luar biasa ya semenjak ada bayi di perut. Kita sama2 baby girl lho. :)
ReplyDeleteAmiiiin, semoga sama2 sehat dan lancar terus sampe lahiran nanti.
Waaw blog-nya berlanjut lagi :) *biasanya intip bagian wedding prepnya...
ReplyDeleteSelamat ya thane mudah2an sehat dan lancar sampe persalinaan. Gak kepikiran buat buka PO barang2 US nih? #eh
Anya mo nitip apa? Nanti di-PO-in deh hehe
ReplyDeleteComment