God is in the detail
ketika kuliah arsitektur dahulu, idiom dari mies van der rohe ini seringkali diucapkan untuk menekankan bahwa details are important. mungkin secara nggak langsung, idiom tersebut melekat dalam kehidupan sehari-hari. termasuk urusan perintilan pernikahan yang satu ini.
untuk wedding stationary, saya keukeuh semuanya harus kompak, satu tema, atau paling tidak colour palette-nya senada. dengan segala keterbatasan yang ada, isu budget dan sebagainya, projek ambisius ini alhamdulillah diselesaikan dalam waktu yang cukup sempit. berbekal ilmu photoshop dan illustrator yang pas-pasan serta website martha stewart wedding, saya mendesain sendiri kartu undangan, buku pengajian dan kartu terima kasih dengan konsep lace dan kupu-kupu. tawar-menawar yang cukup alot pun dilakukan dengan uda mahdi, pemilik percetakan global card di pasar tebet. akhirnya, saya berhasil mendapatkan harga yang cukup murah untuk mencetak undangan, kartu ucapan terima kasih, dan buku pengajian.
sejujurnya sih vendor ini agak kurang meyakinkan dibandingkan well-known vendor lain seperti kartu pesona, duta graphia, hikari card, dll. memang sudah rezekinya si uda, hehe. dia pun tampaknya nggak keberatan untuk di-bully dan diontrog berkali-kali untuk memastikan detailnya tepat. orangnya juga unik banget hehe, jadi kalo kesana selalu ada cerita lucu yang bisa dibawa pulang ke rumah. :p
buku tamunya gimana? hehe, sejujurnya hal yang satu ini hampir ketinggalan. untung ada the box, vendor wedding stationary dan accessories yang juga berada di wilayah tebet. saya bisa pesan buku tamu dengan berbagai pilihan warna, termasuk pulpennya. harganya nggak beda jauh dibanding buku tamu di toko buku seperti gramedia. tapi nggak apa-apalah, yang terpenting bisa dapet buku tamu warna pink yang match dengan tema warna, hurray! xD
buku tamu |
undangan halaman depan |
undangan halaman belakang |
desain buku pengajian |
- The Box
Jl. Tebet Barat Dalam Raya no. 51B
(021) 83787204
- Global Card (ex. Rampago)
Pasar Tebet Barat, Lantai Basement
Uda Mahdi 085295668474
7 comments
waahhh..cantik euy undangannya...pake amplop ya say???baguuuss...
ReplyDeletebtw qt sama2 merid bulan Mei ni..tapi dirimu duluan... =)
thanks dear. iya modelnya simpel aja pake amplop hehe. kamu mei tanggal berapa nikahannya? :)
ReplyDeleteAih kamuuu, manis sekalii deh undangannyaaa. Susah deh kalo anak arsitek pasti kreatif yaaah. Beda banget kayak aku yang asal comot ajaa hehehehe....
ReplyDeletecantiiikk stationery n ya hehe
ReplyDeletekmrn waktu nikahan jg aku rada rese soal stationery.. (compared to other things ;))
semoga semua lancar ya, mba Thane
happy for you!
nintaaaa, lebih tepatnya bukan kreatif tapi perfeksionis dan banyak maunya, Lol. pengennya sok2an beda. :P
ReplyDeleteawwww, blogku dibaca mendaa. *malu
hehe, makasi yaaa. :D
Halo Intan, salam kenal ya.
ReplyDeleteKebetulan aku lagi nyari kartu undangan dengan lace di Jakarta, ketemu blog kamu deh, super tengkyu lho.
Mau tanya dong, kartu undangan dengan lace kaya gitu, berapa ya harganya?
Untuk model lace-nya, kamu atau Uda Global Card-nya yang cari/pilihin ?
Makasi banyak yaa.
-danisha
Hi Danisha,
ReplyDeleteDesainnya aku bikin sendiri, termasuk motif lacenya. Kalo soal harga, errrr, kamu coba hubungi Uda Mahdi ya. Murah banget kok disana. :)
Comment